Serba Baru: Cerita dan Pengalaman
Hallo…. Lama tak menulis di blog ini. Kali ini saya akan membagi kisah ketika saya untuk pertama kalinya mengikuti book launch buku saya dan teman-teman Pandidikan Bahasa Inggris Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Tahun 2015 menjadi tahun spesial karena saya menerbitkan buku perdana. Memang penulis buku tersebut bukan saya sendiri, melainkan bersama dengan tiga puluh empat orang lainnya. Launching buku itu sendiri dilaksanakan pada tanggal 28 April 2015 yang lalu. Benar-benar kabar gembira bagi kami para penulisnya. Seperti pada cerita sebelumnya mengenai bagaimana proses pembuatan cerita dan bagaimana cara menjadi penulis. Memang, saya mengakui diri sebagai penulis amatir karena saya belum menerbitkan buku saya sendiri. Ada banyak kendala dibalik penerbitan buku “Nembak itu Seruu!!”, mulai dari bagaimana akan dipasarkan dan hal yang penting adalah bagaimana caranya agar bisa dipasarkan di Toko Buku Gramedia. Sungguh menjadi kebanggaan tersendiri jika buku yang kita bu...